Warta Post News | Pringsewu Lampung | Saipul Azwar (36) tahun warga Pekon Way Manak kecamatan Pugung kabupaten Tanggamus tenggelam di bendungan Way Sekampung saat sedang berfoto bersama rekannya sekitar jam 15.00 wib, Jumat , (16/09/2022).
Saksi mata, Deni yang juga teman korban menceritakan bahwa Saipul Azwar bersama teman-temannya berfoto di area bendungan Way Sekampung, tiba-tiba korban melompat ke dalam bendungan Way Sekampung dan tenggelam.
"Kami mencoba mencari sampai sore tidak ketemu akhirnya kami melaporkan kepada pihak keluarga, setelah mendapatkan informasi, keluarga korban bersama dengan kepala pekon Way Manak langsung mendatangi tempat kejadian hilangnya korban SP, di lokasi tenggelam sudah tidak ditemukan lagi," terang Deni kepada awak media
Tampak hadir dalam pencarian korban tenggelam di bendungan Way Sekampung, Kapolsek Pagelaran, Iptu Hasbullah, Kepala Pekon Way Manak, Sabarudin, Bhabinkamtibmas, Bripka Yohanes, Babinsa Bumiratu Serka Widodo.
Kepala Pekon Way Manak kecamatan Pugung kabupaten Tanggamus, Sabaruddin menceritakan bahwa dirinya mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa ada warganya yang tenggelam di bendungan Way Sekampung dan akhirnya bersama -sama mendatangi TKP tempat hilangnya korban namun sampai sekarang belum ada tanda-tanda korban ditemukan.
Kapolsek Pagelaran, Iptu Hasbullah menyampaikan bawah kami mendapatkan laporan dari masyarakat pekon bumi ratu dan kami bersama anggota Polsek pagelaran langsung mendatangi tempat kejadian perkara.
"Benar ada warga pekon Way Manak yang tenggelam di lokasi pintu bendungan utama satu lokasi terjadinya tenggelam dan sekarang ini bersama pihak BPBD kabupaten Pringsewu dan masyarakat melakukan pencarian korban tenggelam, semoga malam ini bisa ketemu", ucapannya.
(Heru kabiro pringsewu)