**
Wartapostnews.com | Polres Ciamis Polda Jabar - Petugas Pos Pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2023 di Panjalu melaksanakan patroli dan monitoring kegiatan masyarakat disejumlah titik keramaian di Kecamatan Panjalu. Monitoring ini dilaksanakan di kawasan Obyek Wisata Situ Lengkong, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (29/04/2023).
Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Pos Pam Panjalu Iptu Yaya Koswara dan melibatkan dua petugas Pos Pam Panjalu. Petugas yang terlibat diantaranya Aipda Dede S, dan Bripka Doni Hermana.
Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan, keberadaan Pos Pam Operasi Ketupat Lodaya 2023 ini tidak hanya untuk memberikan kenyamanan bagi para pemudik. Tetapi juga untuk memberikan rasa nyaman warga masyarakat yang berlibur ke lokasi obyek wisata, terutama yang ada di Kabupaten Ciamis.
"Monitoring yang dilakukan petugas Pos Pam Panjalu di Obyek Wisata Situ Lengkong merupakan bagian dari pada upaya Polri memberikan rasa nyaman dan aman masayrakat. Selain itu juga untuk membantu mengatur arus lalu lintas agar tidak menimbulkan kepadatan sehingga masyarakat nyaman berwisata di Ciamis," kata AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.
Sementara itu, Kepala Pos Pam Panjalu Iptu Yaya Koswara menuturkan, pantauan sampai dengan H+7 Lebaran 2023, tercatat pada pukul 11.00 WIB sudah ada 550 orang wisatawan yang datang berkunjung di Situ Lengkong Panjalu.
"Kami tetap selalu bersiaga agar pengunjung yang datang merasa nyaman dan aman. Mulai dari rekayasa arus lalu lintas hingga patroli jalan kaki di kawasan Situ Lengkong guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas," kata Iptu Yaya Koswara.
#KapolresCiamis
#POLRESCIAMISPOLDAJABAR
*HUMAS POLRES CIAMIS*